Owner Post Goodies Follow Affies



Just For You
サルワ
PUSH

Bonjour!




Hello and welcome to my blog
I pour my heart and thoughts here
Pardon my words


Tagboard

⊰HOVER ME!⊱
Put Your URL Not Email.
Don't Use Harsh Words.
Please Be Nice.

My Sweeties;




Archive



Credits;

Skins by: IlliShuhada
Basecode : PikaChan
Best viewed in Mozilla and Google Chrome
Dont Open My Page Source !

Islam : Ayat Al Qur'an Tentang Menghindari Perilaku Putus Asa




Putus asa adalah sikap yang sangat pesimis, baru mencoba sekali lalu bilang tidak bisa. Ingat orang-orang hebat terdahulu seperti james watt. dia mencoba melakukan eksperimen sampai 1000 kali baru bisa menemukan lampu. dan yang terutama contohlah nabi besar kita , Nabi Muhammad SAW yang tidak pernah putus asa dalam mengajarkan dakwah kepada umatnya.
Putus asa merupakan sifat buruk pada diri kita jika ditimpa musibah menjadi kehilangan gairah untuk hidup, kehilangan gairah untuk bekerja & beraktifitas sehari-hari, timbul perasaan sedih, merasa bersalah, lambat berpikir, menurunnya daya tahan tubuh, mudah jatuh sakit karena yang ada hanyalah pandangan kosong seolah terhimpit oleh beban yang sangat berat berada dipundaknya sehingga putus asa meracuni kehidupan kita
QS. Fushilat : 49

‘Manusia tidak jemu memohon kebaikan dan jika mereka ditimpa malapetaka dia menjadi putus asa dan putus harapan.’ QS. Fushilat : 49).


Pada surat Al Insyirah yakninya :



أَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَ (1) وَوَضَعْنَا عَنْكَ وِزْرَكَ (2) الَّذِي أَنْقَضَ ظَهْرَكَ (3) وَرَفَعْنَا لَكَ ذِكْرَكَ (4) فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا (5) إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا (6) فَإِذَا فَرَغْتَ فَانْصَبْ (7) وَإِلَى رَبِّكَ فَارْغَبْ (8


Artinya :
“Bukankah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?,(1) Dan Kami telah menghilangkan dari padamu bebanmu,(2) yang memberatkan punggungmu? (3) Dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu. (4) Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, (5) sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.(6) Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain, (7) dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.(8)”


Dari ayat-ayat di atas terdapat isi kandungan.


1. Sabar atau berlapang adalah kunci menghilangkan kesulitan, rintangan dan cobaan. Kita harus menerima ujian dari Allah SWT dengan hati yang tenang (sabar dan ikhlas) agar beban yang dipikul kita tidak terasa. Allah meringankan beban Nabi Muhammad sengan beberapa cara sebagai berikut.
a. Allah mengangkat derajat Nabi Muhammad dengan cara meninggikan dan memuliakan akhlaknya di sisi Allah.
b. Penyebutan lafaz Allah selalu berdampingan dengan nama Muhammah. Contohnya dalam dua kalimat syahadat.
c. Dimasukkannya seorang umat, Adikknya Umar Bin Khatab, Fatimah.


2. Dibalik kesulitan itu ada kemudahan. Ulet adalah sifat yang harus kita miliki. Orang yang ulet akan selalu mencari jalan keluar dalam memecahkan masalah. Tentunya dengan disertai sabar dan tidak mudah putus asa.


3. Bekerja keras disertai niat sungguh-sungguh, insya Allah keinginan kita dapat terkabul. Orang yang terbiasa hidup kerja keras mereka selalu bekerja menyelesaikan masalah yang belum tuntas. Pekerja keras juga orang yang pandai membagi waktu. Bayangkan saja, apabila mereka menggunakan waktu untuk nongkrong dipinggir trotoar, hidup mereka tidak akan sukses. Karena sesungguhnya kebanyakan orang sukses berasal dari kerja keras. Berusaha dari nol dan pantang menyerah.


4. Allah SWT mengingatkan agar jangan melakukan pekerjaan, hanya karena mengharapkan pahala dari Allah SWT semata.


*QS. Yusuf ayat 87


Artinya :”Hai anak anakku, pergilah kamu, maka carilah berita tentang Yusuf dan saudaranya dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah . Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah , melainkan kaum yang kafir.


Yang kandungannya antara lain :


Didalam ayat ini Allah SWT menceritakan tentang nasehat Nabi Yusuf a.s. Agar mereka mencari berita tentang Yusuf dan saudaranya Benyamin. Dan Nabi Yakub menasehati putra putranya agar jangan berputus asa dari rahmat Allah SWT dalam mencari mereka , karena orang yang berputus asa dari rahmat Allah itu hanyalah orang – orang kafir.




bagaimana cara bisa mengatasi tekanan eksternal kehidupan & menguatkan ketahanan diri? Depresi maupun tekanan eksternal dalam kehidupan sehari-hari bisa memberikan dampak positif jika kita melakukan hal seperti berikut. Pertama, Berhentilah untuk mengeluh, lakukanlah apa yang anda bisa lakukan. Kedua, Bersyukurlah dengan kehidupan anda yang sekarang. Ketiga, Memohonlah pertolongan Allah dengan sholat dan sabar maka hal itu memberikan kekuatan ketahanan diri anda sehingga seberat apapun tekanan eksternal, kegagalan dalam usaha, bisnis, karier dan perjuangan hidup, tidak akan membuat anda putus asa dalam mengarungi kehidupan. Ketaqwaan anda kepada Allah yang menjadikan anda kuat dalam menghadapi tekanan kehidupan sebesar apapun sehingga bisa menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi.
‘Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam segala urusannya.’ (QS. Ath-Thalaq : 4).


Kira-kira apakah yang menyebabkan rasa itu muncul ?

  • Tidak adanya motivasi untuk mencapai suatu tujuan hidup. Seperti halnya orang berjalan pasti punya tujuan kemana akan pergi.

  • Terlalu pesimis untuk menang karena merasa gagal lagi dan gagal lagi. Hal seperti inilah yang membuat kita tidak mampu. Mungkin sebenarnya kita mampu, tapi karena rasa pesimis akhirnya gagal lagi dan gagal lagi.

  • Mudah menyerah. Sering kali kita gampang menyerah karena beberapa kali mencoba selalu gagal dan akhirnya putus asa.

Cara Mengatasi Putus Asa :
  • Tentukanlah tujuan hidup. seumpama kita ingin memasak, pasti hal pertama yang harus dilakukan adalah menentuka apa yang ingin dimasak, setelah itu bahan bahannya, bumbu masakan, dan lain sebagainya. seperti halnya kita hidup di dunia harus punya tujuan pasti, setelah itu proses mencapai tujuan itu
  • Punya motivasi yang besar. Bersemangatlah dalam menjalani proses kehidupan maka segalanya akan terasa ringan.
  • Bekerja keras. Teruslah bekerja keras agar tujuan hidup cepat tercapai. 
  • Berdo'alah. setelah ikhtiar pastinya kurang sempurna kalau tanpa do'a.,